Python Function



Mungkin Anda sering mendengar istilah DRY atau Don't Repeat Yourself. Ide ini adalah bila kita sering melakukan suatu rutin pada program, dari pada menulis ulang semua perintah tersebut, alangkah baiknya bila dikumpulkan dalam satu modul fungsi.

Pertimbangan penting lainya, misal kita menggunakan suatu rutin yang berceceran diseluruh program kita. Karena suatu hal, kita harus mengubah sedikit logika dari rutin tersebut, dapat dibayangkan kita harus mencari setiap rutin yang berceceran didalam program kita dan mengubahnya. Dengan menggunakan fungsi, kita cukup mengubah logika program dalam fungsi tersebut.

Fungsi dalam python dideklarasikan seperti berikut

def namafungsi(paramater):
   blok fungsi



>>> def square(x):
...     return x * x
... 
>>> square(5)
25
>>>

Fungsi bisa mengembalikan suatu nilai dengan perintah return, atau menghasilkan efek seperti menampilkan tulisan. Fungsi juga dapat kita break dengan perintah return tanpa parameter.


>>> def hellopython():
...     print("Hello Python!")
...
>>> hellopython
Hello Python
>>> def ganjilgenap(x):
...     if x % 2 == 0:
...         print("Genap")
...         return
...     print("Ganjil")
...
>>> ganjilgenap(4)
Genap
>>> ganjilgenap(5)
Ganjil


Related Article

Argument Passing pada Fungsi
Default Argument Pada Fungsi


Python Function Python Function Reviewed by noname needed on June 14, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.