Phyton White Space

Python, tidak seperti bahasa pemograman lainnya, menggunakan white space untuk indentasi. Indentasi digunakan untuk body dari sebuah block. Block yang dimaksud adalah block pada iterasi for loop atau while loop juga pada conditional if elif else block dan blok fungsi.

Penandaan bahwa kita akan memulai sebuah blok dengan menggunakan ":" (tanda colon / titik dua).

Mungkin sedikit membingungkan, mari langsung aja kita ketikan sebuah block for loop sederhana di Python REPL. Jangan khawatir tentang for loop, blok iterasi akan ada dibahas artikel terpisah. Penggunaan for loop disini lebih ke menjelaskan masalah indentasi dan colon.



>>> for i in range(5):
...     x = i * 10
...     print(x)
...
0
10
20
30
40
>>>

Step by Step Tutorial
pada cursor >>> ketikan
for i in range(5): lalu tekan enter

python akan menampilkan tanda ... ini menunjukan block. tekan space 4 kali, lalu ketikan
x = i * 10 lalu tekan enter

python akan menunjukan tanda ... lagi, lalu tekan space 4 kali, dan ketikan
print(x) lalu tekan enter

python akan menunjukan tanda ... lagi, lalu tekan enter sekali

python kemudian akan menampilkan hasil dari program for loop tadi dan prompt kembali menjadi tanda >>>
0
10
20
30
40
>>>

Nah, penggunaan white space dan colon memang style yang berbeda dengan programming lainnya. Namun prinsip ini dianggap membuat program lebih terbaca, tidak ada perdebatan antara programmer dimana menempatkan curly brackets (untuk bahasa c menggunakan tanda curly brackets {}).

Anjuran penulisan code adalah seperti berikut

Diakhri for loop statement (dan blok lainnya seperti while dan if) selalu menggunakan tanda colon, kemudia setiap 1 baris body dari blok diberi indentasi 4 spasi. Jangan mencampur antara spasi dengan tab.

Dapat dilihat, dengan aturan white space dan colon, program memang lebih mudah dibaca dan rapi. Dengan aturan yang jelas dan konsistensi, maka saat program Anda dibaca oleh programmer lainnya, tidak akan terjadi kebingungan karena aturan yang jelas dan standar.






Jadi dapat disimpulkan manfaat peraturan penulisan dengan whitespaces ini adalah

  • Code yang lebih terbaca
  • Tidak berantakan, tidak ada debat dimana harus meletakan curly brackets sebagai awal dan akhir block
  • Sudah ada kesepakatan jelas soal aturan penulisan antara programmer, intepreter dan next programmer yang akan memaintain bila proyek ini dialihkan

Bila anda tertarik lebih memperdalam, silakan kunjungi aturan pep8 disini

Untuk eksperimen, coba Anda langgar aturan tersebut, python intepreter akan memberikan pesan error.
Phyton White Space Phyton White Space Reviewed by noname needed on June 20, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.